PT POMI - Paiton Energy telah menandatangani perjanjian kerja sama dengan Balai Perhutanan Sosial dan Kemitraan Lingkungan (BPSKL) Wilayah Jawa dalam upaya mendorong inovasi sosial dan lingkungan pada program perhutanan sosial di wilayah Jawa.
Kerja sama ini diresmikan melalui penandatanganan yang dilakukan oleh Kepala BPSKL Jawa, Danang Kuncara Sakti, dan Chief Financial Officer PT Paiton Energy, Bayu Widyanto, yang berlangsung di Administration Building, PT POMI, Paiton, Kabupaten Probolinggo.
Perjanjian ini mencakup berbagai kegiatan, terutama pengembangan hutan tanaman energi dan hutan tanaman produktif termasuk pertukaran data, publikasi bersama, penerapan inovasi sosial, serta peningkatan kapasitas Kelompok Usaha Perhutanan Sosial (KUPS) di wilayah Jawa.
Setelah penandatanganan perjanjian ini, Paiton Energy dan BPSKL melakukan kunjungan lapangan ke lokasi Hutan Sosial yang dikelola oleh Kelompok Tani Alam Subur dan Ranu Makmur di Kecamatan Gading, Kabupaten Probolinggo untuk memantau perkembangan dan memberikan dukungan langsung kepada kelompok-kelompok KUPS, membantu mereka menghadapi tantangan yang ada di lapangan.
Program dan sinergi ini merupakan bagian dari komitmen jangka panjang PT POMI - Paiton Energy untuk tidak hanya mendorong praktik berkelanjutan, tetapi juga memastikan bahwa operasinya berkontribusi bagi kesejahteraan masyarakat dan lingkungan.
Sumber dan Selanjutnya : https://probolinggo.inews.id/read/514405/pt-pe-pomi-dan-bpskl-sepakati-perjanjian-sulap-hutan-jadi-penggerak-perekonomian
#csrjawatimur #paitonenergy #pomiprobolinggo #forumcsrjawatimur