Badan Perencanaan Pembangunan Daerah

Mitigasi Perubahan Iklim, PT Paiton Energy dan POMI Gencarkan Tanam Pohon, Gandeng Kelompok Masyarakat

PT Paiton Energy (PE) dan PT Paiton Operation & Maintenance Indonesia (POMI) terus berperan aktif dalam mitigasi perubahan iklim.

Terkini Perusahaan bekerja sama dengan kelompok masyarakat Desa Kaliacar dan Ranu Wurung, Kecamatan Gading, Kabupaten Probolinggo, Jawa Timur, menyelenggarakan kegiatan penanaman 34.000 pohon gamal.

Inisiatif ini merupakan bagian integral dari program menjaga kelestarian lingkungan dan pemberdayaan masyarakat melalui skema perhutanan sosial. Kegiatan tersebut juga sekaligus merupakan perayaan Hari Menanam Pohon Sedunia yang jatuh pada 10 Januari.

Tujuan utama dari penanaman pohon adalah komitmen Perusahaan terhadap penerapan aspek Environmental Social and Governance (ESG). Hal ini juga agar Perusahaan berkontribusi terhadap Tujuan Pembangunan Berkelanjutan (SDG’s) poin 13 yaitu pengambilan aksi dalam penanganan perubahan iklim, serta poin 15 melindungi, memulihkan, dan mendukung ekosistem daratan.  

Penanaman pohon menjadi salah satu pilihan terbaik untuk mitigasi perubahan iklim karena pepohonan memiliki kemampuan alamiah untuk menyerap konsentrasi emisi karbon di atmosfer dalam durasi relatif singkat. Selain itu, penanaman pohon juga berdampak bagi ekonomi masyarakat sekitarnya.

Dalam hal ini Paiton Energy akan terus berupaya meningkatkan dampak positif terhadap lingkungan melalui praktik bisnis yang berkelanjutan dan inisiatif peningkatan kinerja lingkungan yang berkelanjutan. Perusahaan mensinergikan kegiatan penanganan perubahan iklim melalui Program Paiton bErsiNERGY. 

Program Paiton bErsiNERGY juga terbukti sudah berhasil dijalankan oleh Perusahaan. Baru-baru ini PE–POMI memenangkan penghargaan bergengsi, yaitu Indonesia Green Awards 2024 pada 17 Januari 2024 di Jakarta atas keberhasilan program “Popok ke Pot" (Dari Limbah Menjadi yang Terbaik). Penghargaan ini merupakan bukti nyata bahwa upaya PE-POMI dalam menjaga keberlanjutan lingkungan dan memberdayakan masyarakat tidak hanya memiliki dampak positif secara lokal tetapi juga diakui dan dihargai secara luas.

Paiton Energy telah melaksanakan program CSR sejak tahun 2000 yang dirancang setiap tahun, dan dipantau oleh Komite Pengembangan Masyarakat. Program dikategorikan dalam tiga fokus yaitu mendukung keberlanjutan Perusahaan (pembangkit), keberlanjutan sosial ekonomi, serta keberlanjutan energi dan lingkungan.

Sumber : Bappeda Provinsi Jawa Timur dan PT Paiton Operation & Maintenance Indonesia (POMI)

#csrjawatimur #paitonenergy #pomiprobolinggo #forumcsrjawatimur